oleh

Gerakan Menuju Indonesia 100 Smart City,Pemkot Manado Tampilkan Cerdas Comand Center

-Manado-46 Dilihat

Manado – Walikota Manado, DR. Ir. GS Vicky Lumentut, SH, M.Si, DEA, bersama Wakil Walikota Manado, Mor D. Bastiaan, SE, mengunjungi dan melihat dari dekat kegiatan gerakan menuju Indonesia 100 smart city tahun 2019.

Dimana dalam pameran tersebut Pemerintah Kota Manado ikut menampilkan ,beberapa keunggulan seperti, Cerdas Command Center, Aplikasi Panada Tante Iva berupa portal analisis data berbasis peta tambahan tematik Iva, Manado Call Center 112, Aplikasi Ponter berbasis Web serta berbagai aplikasi lain yang sudah dikenal dilevel Nasional bahkan mendunia. Sebanyak 75 pemerintah daerah atau kota mengikuti pameran gerakan menuju 100 Smart City 2019 di Jakarta, Senin (4/11).

Pameran itu menampilkan inovasi teknologi smart city di masing-masing daerah yang bisa menjadi pembelajaran daerah lainnya. Pameran itu merupakan bagian acara dari Gerakan Menuju 100 Smart City 2019 telah memasuki tahap akhir. Sebanyak 100 kota/kabupaten telah memiliki master plan (rencana induk) pembangunan berbasis smart city.

Menteri Komunikasi dan Informatika RI, Johnny G. Plate mengatakan Gerakan Menuju 100 Smart City adalah salah satu upaya optimalisasi infrastruktur internet seperti Palapa Ring yang telah dibangun hingga ke pelosok-pelosok Nusantara.

“Smart City tidak bisa dibangun dalam sehari melalui program ini harus dilaksanakan secara berkelanjutan. Harapannya, pemda dapat meningkatkan pelayanan yang lebih baik dan menggenjot konsumsi produksi masyarakat dengan marketplace,” katanya.

Sementara itu, Walikota Menyampaikan kehadiran Kota Manado karena terpilih menjadi salah satu dari 75 kota di Indonesia dalam Gerakan Menuju 100 Smart City. Gerakan ini merupakan program bersama Kementerian Komunikasi dan Informatika, Kementerian Dalam Negeri, Kementerian PUPR, Bappenas serta Kantor Staf Kepresidenan.

Manado tampil dengan Cerdas Comand Center (C3) lewat Aplikasi PANADA, PANADA TANTE IVA dan Call Center 112.

“Kedepan kiranya lewat inovasi pelayanan publik ini, terus kita tinggkatkan dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat serta mewujudkan visi dan misi Kota manado yakni Manado Cerdas 2021”, ujar Walikota.

Hadir juga dalam kesempatan tersebut, Kadis Kominfo Kota Manado, Erwin Kontu, Kabid Aplikasi dan Informatika bersama tim. (Lipsus)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *