oleh

Tingkatkan Ekonomi Petani Cap Tikus, Relawan JG-KWL Salurkan Bantuan di Tengah Hujan Deras

-Berita, Minut-544 Dilihat

Minut-Dalam upaya mendorong perekonomian petani cap tikus di Kabupaten Minahasa Utara, Tim Relawan JG-KWL yang dipimpin Fridel Ratag menyalurkan bantuan kepada para petani cap tikus di Kecamatan Kauditan. Selasa (5/11/2024).

Meski diguyur hujan lebat, Fridel dan timnya tetap semangat menyalurkan drum sebagai alat produksi kepada para petani.

Dalam balutan seragam Tim Pemenangan JG-KWL, Fridel tanpa ragu memikul drum hingga ke lokasi pembuatan minuman tradisional tersebut. Langkah ini menjadi bentuk nyata kepedulian Tim Relawan JG-KWL terhadap keberlangsungan ekonomi lokal.

“Kami mendengar drum yang digunakan petani sudah bocor. Bantuan ini kami harapkan dapat mendukung kelancaran produksi cap tikus, sehingga ekonomi masyarakat dapat terus berputar,” ungkap Fridel, aktivis Utu-Keke Minut yang aktif dalam berbagai kegiatan sosial.

Salah satu petani dari Desa Tumaluntung menyambut bantuan tersebut dengan hangat. “Terima kasih atas bantuan dari Tim Relawan JG-KWL, ini sangat berarti bagi kami,” ujar petani paruh baya tersebut sambil tersenyum.

Fridel menambahkan bahwa ini adalah tahap awal dari program bantuan yang akan diperluas ke wilayah lain.

“Saat ini kami fokus di Kauditan, tapi tunggu saja, tahap berikutnya akan kami salurkan ke kecamatan lainnya yang juga membutuhkan,” tutup Fridel penuh optimisme. (*)