Foto Istimewa
MANADO – Mantan Ketua DPD Partai Golkar (PG) Sulut Jimmy Rimba Rogi kembali menegaskan akan all out memenangkan Cagub-Cawagub Olly Dondokambey SE dan Drs Steven OE Kandouw (Olly-Steven) serta Cawali-Cawawali Kota Manado Andrei Angouw bersama dr Ricard Sualang (AA-RS).
Hal ini ditegaskan Imba saat pidato politik saat hadir di Deklarasi AA-RS yang berlangsung di Sekretariat Tim Kampanye AA-RS di Jalan Sarapung Kota Manado, Kamis (01/10/2020) siang.
“Kita merahkan Sulawesi Utara, kita robohkan beringin di Sulawesi Utara. Karena kenapa? Sebab penunggunya sudah keluar dari pohon beringin,” tegas mantan Walikota Manado ini.
Menurutnya keluarnya dari Partai Golkar merupakan kemujuran bagi PDI-Perjuangan.
“Saya keluar karena kebodohan dari Partai Golkar namun kemujuran bagi partai PDI-Perjuangan.
Pada pidato singkat itu pun Imba dengan tegas meminta seluruh pendukungnya yang ada di Sulut khususnya di Kota Manado untuk mendukung Olly-Steven di Pilgub dan AA-RS di Pilwako Manado.
“Saya minta pada pendukung saya, simpatisan saya, sahabat, keluarga saya, kerabat saya dan komunitas olahraga di Sulut serta khususnya Kota Manado untuk mendukung Olly-Steven serta Andre-Ricard,” ucap Imba lantang.
Pada deklarasi secara virtual dengan menerapkan protokol kesehatan Covid ini turut dihadiri Wakil Ketua DPD PDI-Perjuangan Sulut yang juga Cawagub Sulut Drs Steven Kandouw, Ir Royke Roring, Rio Dondokambey, Ketua Tim Kampanye AA-RS, Roland Roeroe.(***)