oleh

Morut Ikuti Lima Nomor Lomba Pekan Seni Paduan Suara Gerejawi di Luwuk 2024

Morut-Kabupaten Morowali Utara (Morut) dalam Lomba Pekan Seni Paduan Suara Gerejawi Tingkat Provinsi Sulteng di Kota Luwuk Kabupaten Banggai sebagai tuan rumah, 1-4 Juli 2024, akan berkompetisi pada lima nomor yang diperlombakan.

Adapun kategori lomba yang diikuti oleh Morut, yakni Paduan Suara Anak, Paduan Suara Remaja/Pemuda, Paduan Suara Pria, Paduan Suara Wanita dan Paduan Suara Dewasa Campuran.

Para penyanyi dari beberapa denominasi Gereja yang sedang berlatih di Gereja Eklesia, Kolonodale, Rabu malam (05/06/2024), dikunjungi langsung Bupati Morut, Dr dr Delis Julkarson Hehi dan istri Febriyanthi Hongkiriwang Ssi Apt.

Bupati Delis, memompa semangat penyanyi untuk lebih giat berlatih dengan maksimal demi memuliakan nama Tuhan, dan meraih prestasi terbaik.

Bagi kontingen yang menjadi juara dalam setiap nomor pertandingan nantinya, akan mewakili Sulteng dalam Lomba Pekan Seni Paduan Suara Gerejawi Tingkat Nasional Ke XIV tahun 2025 di Provinsi Papua Barat. (MCDD/NAL)