Bitung, Redaksisulut – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bitung mendapatkan kunjungan dari Ketua Bawaslu Republik Indonesia (RI), Abhan, SH, MH bersama rombongan di Kantor Bawaslu, Kecamatan Madidir, Kota Bitung. Sabtu, (10/10/2020).
Saat kedatangan, Ketua Bawaslu RI bersama rombongan disambut dengan tarian Kabasaran dan kegiatan dilaksanakan dengan mengikuti protokol kesehatan Covid-19.
Ketua Bawaslu Kota Bitung, Deiby Londok dalam sambutan bahwa sangat menantikan kedatangan Ketua Bawaslu bersama rombongan di Bawaslu Kota Bitung.
“Selamat datang di Kota Cakalang Pak Ketua Bawaslu RI bersama rombongan, ini merupakan suatu kehormatan dimana sangat menantikan kesempatan bertatap muka degan Bawaslu RI. Mudah-mudahan kedatangan pak Ketua Bawaslu RI bersama rombongan dapat menjadi kekuatan dalam menjalankan tugas pengawasan pilkada saat ini”. Kata Deiby.
Sementara itu, Ketua Bawaslu RI dalam sambutan mengatakan bahwa sangat berterima kasih atas sambutan yang sangat luar biasa.
“Terima kasih sudah menyambut dengan tarian perang Kabasaran, walaupun sedikit takut tetapi sangat luar biasa”. Kata Abhan.
Abhan juga mengucapkan terima kasih serta kepada Panwascam dan Panwaslu Kota Bitung serta mengapresiasi Panwascam dan Panwaslu dimana benar-benar mau memberikan diri melakukan pengawasan Pilkada di tengah situasi pandemi covid-19.
“Sebagai seorang Panwas mau tidak mau tetap harus turun melakukan pengawasan disaat semua orang menghindari untuk bertemu akibat covid dan saya bangga dengan kalian”. Katanya.
Ia juga mengatakan bahwa jiwa pengawas, sudah ditunjukkan Panwascam, dimana begitu dipanggil kembali langsung menyatakan siap walaupun sempat dinonaktifkan akibat Pandemi Covid-19.
“Untuk Kota Bitung, saya ingatkan pengawasan ada dua moment Pilkada yakni Pilkada Wali Kota dan Pilkada Gubernur. Untuk tugas tambahan pengawasan Pilkada yakni pengawasan protokol kesehatan terhadap peserta dan masyarakat yang mengikuti tahapan Pilkada. Semua harus diawasi walaupun ada tambahan tugas yakni protokol kesehatan. Utamakan persuasif berupa peringatan terhadap pihak-pihak yang melanggar”. Jelas Abhan.
Dari informasi kedatangan Ketua Bawaslu RI bersama rombongan ke Kota Bitung dalam rangka supervisi dan monitoring proses pengawasan Pilkada serentak yang dilakukan Bawaslu Kota Bitung.
Kedatangan Abhan didampingi Ketua Bawaslu Sulut, Herwyn Malonda dan rombongan disambut tiga Komisioner Bawaslu Kota Bitung, Deiby Londok, Sammy Rumambi, Zulkifli Densi serta Panwascam se-Kota Bitung. (Wesly)