Minsel – Bupati Minahasa Selatan Franky Donny Wongkar, SH,di dampingi Wakil Bupati Minahasa Selatan Pdt. Petra Yani Rembang melaksanakan Kunjungan Kerja di Kementerian Pekerjaaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Jumat (30/04/2021).
Dalam kunjungan tersebut Bupati didampingi Wakil Bupati bersama Plt. Kadis PUPR Kab. Minsel Decky J. Tuwo, S.Sos., Staf Khusus Bupati Bidang Pengawasan Denny Kaligis, SH, dan anggota DPRD kab. Minsel Mahgritje Ritha Lolowang, SE., diterima langsung oleh Wakil Menteri PUPR RI. John Wempi Wetipo, SH, MH.
Dalam pertemuan itu,Bupati Minsel mengajukan beberapa Proposal permohonan bantuan yaitu Proposal permohonan bantuan Dana Infrastruktur, permohonan bantuan pengadaan Alat Berat, permohonan bantuan dana infrastruktur DAK TA.2021/ DAK TA. 2022, dan Proposal Rumah Susun ASN.