oleh

PDIP dan Gerindra Berpeluang Koalisi di Pilgub Sulut

Sulut,-Ketua DPD PDI Perjuangan Sulut Olly Dondokambey mengatakan bahwa partainya membuka opsi koalisi dengan Partai Gerindra pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Hal itu di katakan Olly Dondokambey saat dicegat sejumlah wartawan di lobi Kantor Gubernur Sulut, Kamis (1/8/2024) siang.

“Berpeluang. Tomohon kan sudah (koalisi),” ujar Olly.

Jika PDIP dan Gerindra sepakat berkoalisi, maka PDIP sebagai peraih 19 kursi di DPRD Sulut periode 2024-2029, berpeluang besar menjadi calon gubernur, dengan mengusung Steven Kandouw seperti sering disebut Olly Dondokambey sejauh ini.

“Steven Kandouw calon gubernur dari PDIP,” ujar Olly Dondokambey di berbagai kesempatan.

Sementara, Partai Gerindra telah menugaskan Yulius Selvanus Komaling (YSK) sebagai calon gubernur.

Koalisi PDI Perjuangan dengan Partai Gerindra memungkinkan di Pilgub Sulut,karena terdapat syarat mendaftarkan pasangan calon kepala daerah.

Hasil Pemilu 2024 lalu, PDIP meraih 19 kursi DPRD Sulut, sementara Gerindra 4 kursi.

Pasangan calon gubernur dan Wakil Gubernur Sulut diusung minimal 9 kursi Parpol atau koalisi Parpol. (*/J.Mo)