Bupati Limi Letakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Ar Rayyan Desa Mongkoinit

Bolmong –  Membangun sarana ibadah ini tidak hanya tanggung jawab Pemkab, tetapi merupakan tanggung jawab kita bersama. Kami berharap masjid yang telah di bangun nantinya tidak hanya dirawat dengan baik, tapi benar-benar dimanfaatkan dengan baik.

Hal itu dikatakan Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Ir Limi Mokodompit,MM, usai meletakan batu pertama pembangunan Masjid Ar Rayyan Desa Mongkoinit Kecamatan Lolak Senin (12/12/2022).

Menurut Bupati Limi, proses pembangunan itu adalah sebuah proses yang dilaksanakan oleh pemerintah, masyarakat maupun pihak swasta.

“Membangun sarana ibadah ini tidak hanya tanggung jawab Pemkab, tetapi merupakan tanggung jawab kita bersama. Saya berharap keterlibatan kita semua,”Ujar Bupati.

Membangun rumah ibadah Kata Bupati, harus dilakukan dengan semangat dan gotong royong, karena membangun masjid butuh dana yang cukup banyak.

“Dengan adanya jiwa gotong royong Insya Allah pembangunan Masjid ini dapat diselesaikan sesuai dengan harapan.” Ucap Bupati.

Sebelumnya Ketua Panitia pembangunan Masjid Ar Rayyan Ihkdar Damogalad menyampaikan bahwa kondisi Masjid Ar Rayyan direnovasi pada Tahun 1979 dan 1984.

Berdasarkan sejarah kata Ihkdar, Masjid Ar Rayyan didirikan pada Tahun 1918  yang saat ini sudah berumur 104 tahun.

Rencana panitia bersama tokoh masyarakat untuk membangun lebih besar, namun terkendala adanya pelebaran jalan. Sehingga  panitia memutuskan agar pembangunan masjid dibangun dua lantai mengingat kondisi halaman sudah berkurang.

Ditargetkan pembangunan Masjid Ar Rayyan selama Empat tahun.”Pembangunan Masjid Ar Rayyan ditargetkan 4 Tahun Tanggal 12, bulan 12, tahun 2022, dan rencananya akan resmikan bulan 6, tanggal 6, tahun 2026 dengan asumsi biaya 3-4 Miliar,” katanya. (Onal/*)

Loading