Minahasa-Kapolres Minahasa AKBP. Sophian, SIK, MH, mengawali tugas memimpin apel pagi. Bertempat Mako Polres Minahasa Halaman Tantya Sudhirajati I love Polres Minahasa, Rabu (17/1/2024).
Dalam Arahan Kapolres Minahasa AKBP S. Sophian.,SIK.,MH, menyampaikan dalam menjalankan tugas penting kerja sama tim dan saling koordinasi satu sama lain.
“Bilamana dalam menjalankan tugas baik di kantor mau pun saat turun lapangan, saat mendapat kendala jangan malu bertanya kepada sesama anggota dan pada pimpinan yang ada dalam bidang masing-masing maupun kepada saya selaku Kapolres Minahasa.” Ujar Kapolres.
Pada kesempatan itu,Kapolres Minahasa menyampaikan apresiasi kepada seluruh personil Polres Minahasa atas dedikasi dan loyalitas mereka dalam apel perdana ini.
hadir dalam apel ini, para PJU Polres MInahasa, para Kapolsek dan seluruh Anggota Personil Polsek Polres Minahasa. (Ronny)