oleh

Lakukan Kunker dan Tatap Muka,Ini Pesan Kapolres Minahasa Kepada Personil Polsek Kombi

Minahasa-Kapolres Minahasa, AKBP S. Sophian, SIK.MH, didampingi oleh Kabag SDM Kompol Mahmud Anang, melakukan  kunjungan kerja dan tatap muka bersama personil Polsek Kombi, Rabu (06/03/2024).

Dalam Kunjungan Kerja ini,Kapolres Minahasa disambut Kapolsek Kombi IPTU Noufi Massie bersama Anggota.

Dalam arahan Kapolres Minahasa menyampaikan dalam menjalankan tugas tetap saling berkordinasi sesama anggota, bilamana ada kendala segera sampaikan pada pimpinan supaya tidak salah dalam mengambil tindakan saat berada dilapangan serta mendengar langsung kendala yang di hadapi anggota.

Lanjut Kapolres menyampaikan jalani hidup sederhana dan dapat mengelola keuangan dengan bijak.Cukupilah dirimu dengan gaji, bukan dengan keinginanmu.

“Tentunya dapat menghindari gaya hidup yang berlebihan dan sesuaikan dengan kemampuan finansial yang dimiliki.”Ucapnya.

Lebih lanjut Kapolres menyampaikan setiap anggota harus mampu menjaga integritas, profesionalisme, dan dedikasi dalam menjalankan tugas sebagai aparat penegak hukum.

“Tak lupa mengapresiasi kinerja serta komitmen personil Polsek Kombi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.”Tutup Kapolres. (Ronny).