oleh

Dalam Penyuluhan Pendidikan, Yudi Ingatkan Surat Edaran Wali Kota Bitung

Bitung, Redaksisulut – Dihari kesebelas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 Kodim 1310/Bitung, satgas berikan penyuluhan mengenai Pendidikan kepada masyarakat Kumersot.

Penyuluhan Pendidikan yang disampaikan Ibu Yudi Manope dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bitung ini mengangkat tema “Pendidikan Remaja di era Milenial”.

Dalam Kesempatan Manope meneruskan surat edaran Wali Kota Bitung, Ir. Maurits Mantiri, MM.

“Bagi warga masyarakat serta guru mari kita sama-sama menjaga dan memperhatikan akan keselamatan anak-anak serta mengikuti surat edaran yang sudah dikeluarkan Wali Kota dimana Siswa dilarang membawa kendaraan, anak dibawa umur dilarang keluar di atas jam 22.00 dan jika kesekolah anak harus diantar oleh orang tua”. Katanya. (Wesly)