oleh

BaPasLon Walikota dan Wawali “RoSe”, Apresiasi Kinerja KPU Kota Tomohon

Tomohon – Bergulirnya tahapan pilkada serentak yang nantinya akan digelar pada tanggal 9 Desember 2020 membuat KPU bekerja extra, di masa mewabahnya pendemi Covid-19.

Begitu padatnya kegiatan yang dilakukan KPU Kota Tomohon sejak bergulirnya tahapan pilkada serentak membutuhkan suatu kesabaran dan tanggung jawab yang besar demi suksesnya pesta demokrasi 5 tahun sekali.

Kerja keras tanpa pamri tersebut di apresiasi oleh pasangan bakal calon walikota dan wakil walikota tomohon Robert P. A SH. MH dan Sello Fransiskus S, SH. MH “RiSo” maju sebagai Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) dari jalur Perseorangan, bersama tim.

Apresiasi tersebut disampaikan kedua bakal pasangan calon perseorangan di sela-sela kegiatan Penyerahan Syarat Dukungan Perbaikan Bakal Pasangan Calon Perseorangan dalam pemilihan wali kota dan wakil wali kota tahun 2020 di kantor KPU, Selasa (28/07/2020) dini hari.

Ketua Tim Yoppie Pangemanan mengapresiasi pihak KPU Tomohon yang begitu baik dalam melayani Bapaslon RoSe serta telah menjalankan dengan baik tahap demi tahap sampai pada saat ini ditahap Penyerahan Syarat Dukungan Perbaikan Bakal Pasangan Calon Perseorangan.

‘’Kinerja KPU Tomohon sudah sangat profesional, Terima kasih atas semua pelayanan yang begitu baik terhadap kami,’’ katanya.

Ketua KPU kota tomohon Harianto Lasut menanggapi akan hal itu dengan mengapresiasi balik atas kepercayaan bapaslon perseorangan tersebut karena memang benar kami mengerjakan tahapan-tahapal pilkada ini dengan penuh ketelituan dan tanggungbjawab yang besar sampai-sampai kami komisioner bersama staf berjibaku dengan perampungan administrasi sampai pagi hari dan tidak tidur,. Ucap pria yang penuh homoria tersebut. (*/Oma)