oleh

Sekda Lolowang Pimpin Rapat Pemantapan TIFF 2019

Tomohon – Sekretaris Daerah Kota Tomohon Ir. Harold V. Lolowang, MSc memimpin rapat dalam rangka pemantapan Pelaksanaan Tomohon International Flower Festival (TIFF) 2019, bertempat di Aula Rumah Dinas Walikota Tomohon, Senin (05/08).

Adapun yang dibahas dalam rapat tersebut adalah Denah, Layout Pangung, Rute Float, Round Down TOFF, Keamanan, Kesiapan Pameran, Kesiapan Event Organizer (EO), dan Kesiapan Panitia.

Dalam rapat tersebut setiap Seksi melaporkan kesiapan serta langkah-langkah setrategis apa yang akan di ambil untuk suksesnya TIFF 2019, dilanjutkan dengan pemaparan dari Event Organizer (EO) tentang hari pelaksanaan.

Sekot dengan tegas menyampaikan agar semua Stakeholder yang terkait dengan pelaksanaan TIFF untuk saling berkoordinasi, serta bahu membahu menjadikan TIFF 2019 spektakuler dan meninggalkan kesan bukan hanya kepada para wisatawan tapi juga masyarakat Tomohon.

Hadir juga Kasat Lantas Polres Tomohon Iptu Hadi Siswanto, SIK yang juga memaparkan skema Lalulintas dan Keamanan dalam pelaksanaan TIFF. (Oma)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *