Manado – Kantor Wilayah Pegadaian V Manado menggelar Family Gathering bersama seluruh karyawan dan keluarga besar pegadaian yang digelar di Auditorium Unsrat Manado, Minggu (7/4/2019).
Dalam Rangkaian HUT Pegadaian Ke 118 melakukan Jalan Santai dan dimulai dengan melakukkan Zumba bersama sama. Acara yang Dibuka oleh Direktur Pengembangan Produk Pegadaian Haryanto Widodo dan Pimpinan Wilayah PT Pegadaian V Manado Zulfan Adam .
Dalam Sambutannya Haryanto Widodo mengatakan rangkaian kegiatan Kantor Pegadaian V Manado diharapkan terus menjadi daerah yang terbaik perbaikan kinerja ini dan bisa dipertahankan terus menerus ditahun-tahun berikutnya .
“Acara Family Gathering kali ini adalah kita ingin bersama-sama berkumpul dengan seluruh pegawai dan keluarganya olahraga bersama silaturahmi sambil kita juga berharap ini akan memberikan pesan kepada keluarga bahwa suaminya atau istrinya yang bekerja di Pegadaian butuh support dari keluarga untuk bisa terus menaikkan performance Kantor Pegadaian V Manado,” ucap Widodo.
Sementara itu Zulfan Family gathering kali ini menghadirkan Nowela Idol dan Bassgilano band asal Bitung yang cukup dikenal di Sulawesi Utara,adalah bentuk apresiasi Perusahaan atas kinerja seluruh karyawan yang juga ingin berbagi kebahagiaan bersama keluarga besar Kantor Pegadaian V Manado.
Penampilan Nowela Idol yang cukup memukau di panggung dan Kehadiran Bassgilano membuat seluruh Keluarga besar Pegadaian membuat bergoyang bersama dengan lagu lagu yang cukup banyak dikenal di Sulut. (Arum)
Komentar