Categories: Mitra

Gelar Aksi Peduli Bencana, Jurnalis Mitra Salurkan Bantuan Beras

Mitra – Para awak media yang tergabung Jurnalis Minahasa Tenggara (JMT) melakukan aksi peduli bencana dengan menyalurkan puluhan paket beras kepada warga yang terdampak banjir bandang di Mitra.

Dalam giat tersebut, ketua JMT, Noldy Pangkerego mengatakan, bantuan yang diberikan ini adalah swadaya dari teman-teman jurnalis yang bertugas di Mitra.

“Ini murni bentuk kepedulian kami para jurnalis untuk membantu korban bencana, tidak ada tujuan lain selain rasa sepenanggungan,” ungkap jurnalis handal Sulut ini.

Lanjut Pangkerego, JMT bersama PWI dan IWO Mitra juga ikut andil dalam aksi sosial kerja bakti membantu korban terdampak musibah.

“Tidak hanya membantu dalam segi bantuan makanan dan minuman, kami juga ikut terlibat dalam aksi sosial,” terang Pangkerego.

Sebelumnya Pangkaregu juga menambahkan, JMT juga telah menyalurkan 1 tangki air bersih untuk keperluan para korban bencana.

“Tidak banyak yang kami berikan, namun kiranya bantuan yang kami berikan bisa membantu meringankan beban korban bencana. Semoga keadaan lekas pulih dan kembali normal,” tandasnya. (*/T3)

Tammy Sakul

Recent Posts

DPRD Morut Gelar Rapat Paripurna, Penyampaian Pidato Bupati Terpilih Periode 2025-2030

Morut-Rapat Paripurna ke III masa persidangan II DPRD Kabupaten Morowali Utara (Morut), dengan agenda penyampaian…

5 jam ago

Aktivis BMR Sehan Ambaru Desak APH Proses Hukum Dua Bos Pemilik Lubang Maut di Lokasi PETI Tanoyan

Kotamobagu-Kapolres Kotamobagu AKBP Irwanto SIK, diminta menseriusi kasus tewasnya 2 orang penambang liar di Lokasi…

17 jam ago

Bupati JG Pastikan Efisiensi Anggaran Tanpa Mengorbankan Pelayanan Publik

Minut-Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara (Minut) berkomitmen penuh untuk menerapkan efisiensi anggaran sesuai arahan Presiden Prabowo.…

17 jam ago

Bupati Michael Thungari Hadiri Rakor Efesiensi Belanja APBD 2025

Tahuna-Bupati Michael Thungari Bersama Kepala Daerah se Sulut menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor), pengelolaan Keuangan dan…

18 jam ago

Menindaklanjuti Intruksi Presiden, Bupati Robby Dondokambey Hadiri Pembahasan Efisiensi Belanja APBD dan APBN

Minahasa-Bupati Minahasa, Robby Dondokambey, S.Si, MAP, bersama Sekda Dr. Lynda D. Watania, MM, M.Si, menghadiri…

19 jam ago

Jumat Minggu Ini Ada Pembersihan, Ruas Jalan Manado-Tomohon Dilakukan Rekayasa Jalur Buka Tutup

Tomohon-Dalam upaya meningkatkan keselamatan pengguna jalan dan mengantisipasi potensi bencana alam, Pemerintah Kota Tomohon akan…

20 jam ago