SULUT – Pjs Gubernur Sulawesi Utara Agus Fatoni melantik pengurus Syiar Muslimah Indonesia Sulut Periode 2020-2023 di Gubernuran Bumi Beringin, Kamis (26/11/2020). Kegiatan yang mengangkat tema “Mewujudkan muslimah yang Berkualitas dan berkemajuan, serta menjadi pribadi uswah dan qudwah berlandaskan Al-Quran dan sunnah” ini turut dihadiri oleh Kakanwil Kementerian Agama Sulut dan Kepala Biro Perekonomian Sulut. Pada kesempatan itu, Fatoni mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus Syiar Muslimah Indonesia Sulut yang diketuai Rillya Gobel. “Pertama saya memberikan apresiasi dan ucapan selamat kepada para pengurus,” kata Fatoni. “Mudah-mudahan semua kegiatan kita dapat kita lakukan…